MU Cukur Birmingham 5-0

MU berpesta gol, lima gol disarangkan ke gawang birmingham. Gawang Birmingham yang dijaga kiper yang dulu pernah membela MU, Ben Foster. Dari lima gol yang disarangkan MU, tiga diantaranya dilesakkan oleh berbatov, sisanya dicetak oleh giggs dan nani.

Sejak awal pertandingan, MU menguasai jalannya pertandingan, bola banyak berada di daerah pertahanan Birmingham. Sedangkan Birmingham jarang sekali mengancam gawang MU, hanya sekali dua kali Birmingham mampu mendekati daerah pertahanan MU.

Gol pertama MU dicetak ketika pertandingan baru berjalan dua menit. Sebuah sepak pojok giggs disundul o'shea kemudian diteruskan dengan sundulan berbatov menjadi sebuah gol.
Pada menit ke-25, carrick harus ditarik keluar digantikan gibson karena cedera. Pada menit ke-31, MU menambah gol lagi lewat berbatov setelah mendapat assist dari roney. Pada menit ke-39 lagi-lagi MU menambah gol, kali ini lewat giggs setelah mendapat umpan silang mendatar dari rooney.

Pada babak kedua, MU belum mengendurkan serangannya. Beberapa kali serangannya mampu dimentahkan barisan pertahanan Birmingham. Menit 53, sebuah serangan balik mampu dimaksimalkan menjadi sebuah gol oleh berbatov, yang sekaligus menjadi hattrick keduanya di musim ini.
Dengan skill individunya, nani menggiring bola di daerah pertahanan Birmingham kemudian melesakkan sebuah tendangan keras dan berbuah gol pada menit ke-76. Sampai akhir pertandingan MU masih tetap menekan, tapi tidak ada lagi gol yang tercipta.

Dengan kemenangan ini, MU tetap kokoh di puncak klasemen. Unggul dua poin atas Arsenal di tempat kedua, yang pada saat sama juga menang 3-0 atas tuan rumah Wigan, lewat hattrick yang dicetak Van Persei.

sumber : manutd

Comments